Selasa, 18 Mei 2021

PC LDII Kec.Jebres Kota Surakarta Salurkan Bantuan Renovasi Mushola Al Amin Taman wisata Satwa Taru Jurug Kota Surakarta.


SOLO - Taman Satwa Taru Jurug adalah salah satu tempat wisata yg keberadaanya  sudah puluhan tahun yang lalu dan telah menjadi icon wisata Kota Solo.

Diawali dengan silaturahmi pengurus PC LDII Jebres dengan pengelola yang telah menjadi agenda rutin menjelang lebaran, yang selama ini dari pengelola telah meminjamkan halaman beserta fasilitasnya untuk penyelenggaraan sholat Idul Fitri untuk warga LDII dan masyarakat sekitarnya.

Dengan rasa memiliki dan handarbeni melihat salah satu fasilitas umum mushola yang keadaanya memprihatinkan  pengurus PC LDII Jebres bekerjasama dengan pengelola bertekat untuk memperbaiki bagian- bagian yg mengalami kerusakan.

Alhamdulillah berkat koordinasi dan kerjasama yang baik perbaikan telah diselesaikan sebelum Hari Raya Idul Fitri tiba dan telah diserah terimakan pada tanggal 12 mei 2021 yang dihadiri Pembina serta Pengurus PC LDII Jebres dan Direktur Taman Satwa Taru Jurug beserta Staf.

Direktur Taman Satwa Taru Jurug Bimo Wahyu widodo, Sp,. M.Si dalam sambutannya "menyampaikan ucapan terimakasih atas partisipasi warga LDII, kami mempersilahkan siapapun termasuk warga LDII untuk memamfaatkan fasilitas yg ada untuk kepentingan bersama."

Dalam sambutannya, H. Lukman Sukamto Ketua PC LDII Jebres mengucapkan banyak terima kasih yg selama ini telah bersinergi kerjasama yg salah satu meminjamkan tempat dan  fasilitsnya untuk melaksanakan sholat Ied walau pada tahun ini belum bisa dilaksanakan karena masih pandemi Covid-19.

Dengan telah diserahkanya kegiatan renovasi mushola ini semoga dapat  dimamfaatkan sebaik  baiknya untuk fasilita umum sehingga menjadi amal jariyah kta semua.Teriring do'a semoga Taman Satwa Taru Jurug maju berkembang terkenal baik lokal, nasional maupun manca negara.

Acara diakhiri dengan buka puasa bersama dan selama rangkaian acara  tetap menjaga Prokes Covid- 19. (Rizal PM/Ghoni)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar