Senin, 12 April 2021

PAC LDII Troketon Sambut Ramadhan Dengan Gotong Royong Dimasjid

Warga LDII PAC Troketon Membersihkan Masjid Al-Huda Luar & Dalam

LINES | KLATEN - Dalam rangka menyambut bulan Suci Ramadhan 1442H/2021 Masehi, Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Troketon Pedan Klaten, Sartono bekerjasama dengan Sriwidodo Ketua Dewan Masjid Nurul Huda Dukuh Tandan, Troketon Pedan Klaten melaksanakan "mbontot" (Red, baca; gotong royong) pada hari minggu, 11 april 2021.

"Sebenarnya Masjid Nurul Huda ini baru saja selesai direhap total dari bangunan lama kebangunan baru yang alhamdulillah beberapa bulan sebelum Ramadhan Masjid ini sudah bisa digunakan kembali untuk beribadah, dan dikarenakan masih ada beberapa titik yang perlu dirapihkan, serta ada tumpukan puing-puing material sisa bahan bangunan & bertepatan menjelang bulan suci ramadhan, maka kami mengerahkan Jamaah Masjid untuk kegiatan gotong royong membersihkan luar maupun dalam masjid, dan gotong royong ini merupakan agenda rutin warga LDII Masjid Nurul Huda Troketon setiap menyambut bulan suci ramadhan" ujar Sartono. 

“Gotong royong ini sudah menjadi agenda rutin kami setiap menyambut bulan suci ramadhan, terutama semenjak pandemi ini, waktu kami banyak kami curahkan untuk renovasi masjid, dan hari ini kami gerakkan kembali Jamaah kami untuk gotong royong, karena kebersihan dan kesucian tempat ibadah harus sama-sama kita jaga, agar ibadahnya semakin nyaman, tuma'ninah "tegas Sartono. 


Senada dengan Sartono, Ketua Dewan Masjid Nurul Huda Troketon, Sriwidodo menambahkan "gotong royong adalah budaya asli orang indonesia, kami membangun/merenovasi masjid ini juga dengan sistem gotong royong baik tenaga, waktunya siang dan malam serta  material bahan bangunan dan juga konsumsi selama proses renovasi. Semua bahu membahu mulai dari Jamaah Laki-laki, Wanita, Remaja serta Anak-anakpun sangat antusias demi mewujudkan masjid ini agar bulan Ramadhan tahun 2021 ini sudah bisa digunakan untuk taraweh, tadarusan dan lain-lain, "Ujar Sriwidodo. 


"Saya berharap semua jamaah yang mengikuti sholat tarawih nanti tetap mengikuti protokol kesehatan yang sudah ditetapkan dan ditegaskan oleh Pemerintah, yaitu pakai masker, jaga jarak dan mencuci tangan, walaupun dimasa pandemi, mudah-mudah ramadhan tahun ini kita bisa melaksanakan 5 Sukses Ramadhan, Puasa, Taraweh, Tadarus Alquran, Lailatul Qodar dan Zakat Fitrah, ”harap Sriwidodo (Rizal PM/Lines/KIM, Fotografer: Royantri Hidayah) 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar